
Ini adalah tulisan pertama kami (selain skripsi) yang kami harapkan dapat memberikan runut berpikir yang benar kepada para pengguna alat komunikasi maupun bagi para vendor komunikasi di Indonesia.
Disini kami akan bercerita tentang Clear-Com yang memang menjadi pionir dalam penciptaan sistem intercom di dunia. Meskipun banyak brand lain diluar sana tetapi alangkah baiknya jika kita sama-sama belajar dari awal agar latar belakang diciptakan alat bantu komunikasi bernama intercom ini dapat kita telaah bersama sehingga kita mendapatkan pola pikir yang benar.
Disini kami berusaha menterjemahkan perjalanan Clear-Com dari awal sampai kepada saat ini anda membacanya. Sumber didapatkan dari https://www.clearcom50.com/our-story/
Semoga ini bermanfaat bagi Industri Pertunjukan dan Industri lainnya yang beririsan di Indonesia dan bisa memberikan nilai tambah ke depannya.
Selamat membaca!
MERDEKA!
Dimulai pada tahun 1960an, saat pergerakan “Flower Generation” di Amerika Serikat, melahirkan suatu era baru dalam industri musik khususnya live performance.
2 orang asal East-Coast Amerika Serikat yang berkarir di San Francisco, bernama Charles “Charlie” Butten dan Robert “Bob” Cohen. Charlie adalah seorang teknisi yang sibuk mereparasi serta memodifikasi amplifier gitar untuk band-band lokal. Sedangkan Bob adalah seorang audio entrepreneur yang menjadi bagian dari Family Dog Production yang bekerja me-mixing audio di venue bernama The Avalon Ballroom.
Saat itu Avalon Ballroom memiliki jadwal yang padat, band maupun artist seperti The Grateful Dead, Jefferson Airplane, The Doors, dan Janis Joplin mengisi jadwal Avalon yang kemudian di-iringi dengan peningkatan standar produksi Avalon yang dilakukan secara signifikan terhadap tata lampu, kostum dan juga dari sisi audio/sound yang kemudian memiliki tingkat kebisingan yang sangat tinggi pada setiap konser / show / penampilan di tempat tersebut. Tingkat volume jenis baru ini dapat menyebabkan kerusakan gendang telinga, sehingga membuat hampir mustahil untuk mendengarkan cue / isyarat dan instruksi yang diberikan oleh show director / show caller acara kepada operator follow spot atau kepada personel panggung / stage crew / crew band.
Ditengah lingkungan industri panggung yang dipenuhi dengan Sound Pressure Level (SPL) yang tinggi, Charlie melalui koneksinya di band-band lokal San Francisco, kemudian bertemu dengan Bob. Pada momen inilah Bob memberitahu ke Charlie (disertai dengan permohonan dari crew band-band yang telah dan akan tampil di Avalon): “We need a better way to communicate” (“Kami membutuhkan cara yang lebih baik untuk berkomunikasi”). Karena sebelum bertemu Charlie, Bob beserta tim produksinya menggunakan perangkat telepon headset tipe “Ma-Bell” untuk berkomunikasi, namun kondisi lapangan yang penuh tantangan dan lingkungan dengan tingkat kebisingan yang tinggi membuat perangkat tersebut menjadi tidak berguna.
Berdasarkan pengalaman dan pengetahuannya di bidang audio analog serta karya-karya teknikalnya dalam memodifikasi dan mereparasi peralatan band-band lokal, Charlie kemudian bekerjasama dengan Bob yang memahami betul workflow / alur kerja dari sebuah konser / pertunjukan musik, untuk kemudian merancang bersama sebuah sistem amplifier terdistribusi pertama di dunia atau yang dikenal dengan sebutan “Analog Partyline Intercom System” yang menggunakan “Beltpack” dengan ditenagai oleh “Main Station”. Lalu tercipta produk beltpack analog single channel (saluran tunggal) RS-100, yang menjadi simbol penemuan pertama dan pondasi awal Clear-Com.
Ini adalah penemuan pertama untuk komunikasi dalam penggunaan nya di industri musik / Live Production. Beltpack interkom portabel yang disematkan di pinggang, membawa signal audio dan daya melalui shielded microphone cable(kabel mikrofon berpelindung) ini menghasilkan aliran sinyal audio Non-Blocking Full-Duplex (audio dupleks penuh tanpa hambatan); Sidetone sehingga anda dapat mendengar suara anda sendiri bersama pembicara lain di headset/speaker anda; impedansi saluran pada 200 Ohm; dan jack headset untuk dihubungkan ke beltpack. Sistem ini menawarkan respons kontur frekuensi yang unik dan rentang dinamis yang lebar untuk memastikan distorsi ultra-low, yang sekarang dikenal sebagai “Clear-Com Sound,” yang memberikan kejelasan luar biasa di lingkungan dengan tingkat kebisingan yang tinggi.
Beltpack pertama dari jenisnya ini, benar-benar merupakan terobosan revolusioner dalam komunikasi di industri panggung / live production. Sebuah penemuan yang diberi nama Charlie "Clear-Com".
Clear-Com didirikan pada tanggal 18 April 1968 dan pindah ke kantor pertamanya di San Francisco.
Comments